Resep Bubur Ayam Sederhana|Resep Bubur Sumsum|Resep Bubur Jagung|Resep Bubur Nasi|Resep Bubur Ketan Hitam|Resep Bubur Ayam Kuah Kuning|Resep Bubur Bayi|Resep Bubur Kacang Hijau

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Saturday, June 8, 2013

Resep Bubur Ayam Yakiniku

Ayam yakiniku kini bisa Anda nikmati bersama semangkuk bubur yang pasih panas. Tak perlu bingung dimana dapat membeli sajian senikmat ini. Sebab Anda dapat membuatnya sendiri di rumah dan dapat dihidangkan untuk seluruh anggota keluarga Anda dengan cepat dan mudah.

 Bubur Ayam Yakiniku


Bahan:
3 bungkus bubur ayam instan
600 ml air panas

Bahan Yakiniku:
250 gram paha ayam fillet, dipotong kotak 4x4 cm
3 siung bawang putih, diiris tipis
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
2 cm jahe, diiris
1/2 buah paprika hijau, diiris panjang
1/2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
50 ml air
1 sendok teh minyak wijen
1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat:

    Panaskan minyak di atas api sedang. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, dan paprika sampai harum.
    Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
    Tuang air sambil diaduk sampai meresap.
    Menjelang diangkat, masukkan minyak wijen. Aduk rata.
    Aduk rata bubur ayam instan dan bumbu dengan air panas sampai bubur mengental. Sajikan Buryam dengan ayam yakiniku.


Untuk 3 porsi

Sumber: Sajian Sedap

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

© 2011 Resep Aneka Bubur, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena